Coffee Table ingin lebih menarik, ikuti 15 Tips ini!
Ruang tamu coffee table yang biasanya terdapatmerupakan ruang yang pertama kali dimasuki oleh tamu. Sehingga akan memberikan kesan pertama terhadap keseluruhan rumah dan juga diri anda. Jadi mempercantik ruang tamu merupakan hal yang penting. Salah satu komponen penting dalam ruang tamu adalah Coffee table
Coffee table adalah furniture wajib ruang tamu dan ruang keluarga. Coffee table memiliki banyak fungsi, seperti menghidangkan minuman untuk keluarga, kerabat sampai membaca buku favorit sembari bersantai dan menjadi dekorasi untuk memperindah ruang tamu anda. Agar tetap tampil rapi dan menawan, berikut beberapa tips yang dapat mempercantik coffee table Anda:
1. Tanaman hijau
Anda bisa menambahkan beberapa tanaman hijau seperti bunga ataupun tanaman lain sehingga memberikan kesan segar dan tenang. Tanaman di atas meja juga dapat memberikan variasi dalam meperindah ruang tamu. Selain mempercantik ruangan, tanaman hijau juga dapat menjaga sirkulasi udara sehingga rumah terasa lebih nyaman
2. Hiasan
Tambahkan juga hiasan atau aksesoris yang dapat memberikan kesan elegan dan dinamis serta dapat meberikan variasi. Hiasan yang ditempatkan di atas meja bisa berupa foto, vas, patung kecil, hiasan dekoratif, dan lain lain. Hiasan yang dipasang juga diusahakan tidak terlalu besar maupun tinggi.
3. Tray
Tray atau nampan umumnya digunakan untuk membawakan minuman atau hidangan untuk tamu, namun selain itu tray juga bisa digunakan sebagai hiasan dekoratif yang fungsional. Tray memiliki bentuk persegi panjang yang rapih dan juga tipis, sehingga tidak terlalu banyak memakan tempat Selain itu tray juga dapat digunakan untuk menjaga coffee table dari noda air saat menyuguhkan minuman karena meja dan cangkir the tidak bersentuhan langsung.
4. Bentuk meja
Bentuk meja juga merupakan aspek penting dalam menata coffee table, Karena pemilihan bentuk meja yang salah dapat membuat ruangan terlihat sempit ataupun membuat ruangan terlalu kosong. Bila anda mempunyai ruangan yang cukup besar, anda dapat memilih meja yang berbentuk lingkaran, oval, persegi maupun persegi panjang. Tetapi bila anda mempunyai ruangan yang sempit, maka meja persegi atau oval akan lebih cocok. Maka dalam memilih bentuk meja, sesuaikan dengan ruangan anda.
5. Warna
Pastikan warna coffe table anda selaras dengan perbotan diatas meja serta dinding ruangan. Warna yang terlalu banyak akan menimbulkan kesan yang terlalu ramai dan tidak terkesan elegan. Sedangkan warna yang terlalu sedikit akan menimbulkan kesan yang membosankan. Idealnya warna yang digunakan kurang lebih 3 dan jangan lupa untuk menyesuaikan dengan tema yang anda inginkan.
6. Model Meja
Model meja juga berpengaruh dalam menata coffee table. Model meja juga harus disesuaikan dengan tema yang anda pilih. Jika anda menginnginkan ruang tamu dengan tema yang simple, maka meja yang minimalis sangat cocok untuk anda gunakan. Atau anda ingin tema klasik, coffee table dengan tema abad pertengahan sangat cocok untuk anda
7. Hindari hiasan yang terlalu tinggi dan terlalu besar
Hiasan yang terlalu tinggi di atas meja bisa sangat menggagu, karena rentan untuk jatuh dan bisa menghalangi saat berbicara dengan keluarga maupun tamu yang datang.Sedangkan hiasan yang terlalu besar ataupun lebar akan banyak memakan tempat . sehingga hiasan yang terlalu besar dan tinggi dapat membuat kesan sempit pada coffe table. Sehingga tidak disarankan untuk menempatkan hiasan yang terlalu tinggi.
8. Hindari barang yang menumpuk
Coffee table biasanya memilki hiasan diatasnya. Hiasan tersebut bisa berupa vas bunga, tray atau nampan, tanaman hias dan lain-lain. Namun hiasan yang terlalu banyak bukanlah hal yang bagus. Karena dapat menimbulkan kesan yang berantakan dan sempit. Maka disarankan untuk menempatkan hiasan secukupnya untuk menghindari barang yang menumpuk.
9. Bahan
pemilihan bahan yang digunakan di ruangan, coffe table dan benda juga penting. Pemakaian bahan yang berulang-ulang dapat memberi kesan yang membosankan. Sehingga disarankan untuk menggunakan beberapa bahan agar terlihat bervariasi. Contohnya bila ruangan itu banyak menggunakan bahan kayu, maka anda bisa menambahkan benda yang berbahan kuningan ataupun besi.
10. Keseimbangan
Menempatkan barang secara seimbang juga merupakan salah satu tips yang bisa anda coba. Dengan cara menempatkan meja dan barang secara simetris sehingga menimbulkan kesan yang rapi. Kunci keberhasilan cara ini adalah adanya objek utama yang berada di tengah. Biasanya objek ini lebih tinggi dari barang lainnya. Setelah anda menentukan objek utama, tambahkan barang-barang yang ukurannnya lebih kecil dari objek utama. Barang – barang ini tidak harus identik atau sama persis. Yang penting barang – barang terlihat rapi dan serasi.
11. Gunakan hiasan berbagai bentuk
Menghias dengan benda yang bentuknya sama akan terkesan terlalu kaku, agar suasana lebih kasual, anda bisa menambahkan hiasan berbagai bentuk seperti segitiga, segienam, lingkaran, kubus, tabung dan lain – lain. Agar dapan memberikan kesan ramai namun berkesinambungan pada coffee table kamu.
12. Buku
Jika anda adalah orang yang gemar mengoleksi buku, anda bisa menjadikan buku anda sebagai hiasan tambahan yang ditumpuk diatas Coffee Table. Tips ini bisa sangat berpengaruh terhadap penampilan meja anda. Usahakan buku yang akan dijadikan hiasan ditumpuk dengan jumlah 2 sampai dengan 4, dan juga mempunyai warna yang netral ataupun serasi.
13. Scented candle
Scented candle atau lilin aroma terapi merupakan salah satu opsi untuk mempercantik coffee table. Selain mempercantik ruangan scented candle juga dapat memberikan suasana berbeda melalui wangi dari aroma terapi yang membuat ruang tamu anda menjadi lebih santai. Juga dapat menghilangkan bau – bau yang tidak sedap.
14. Satu sisi
Jika tips di atas menggunakan simetris untuk mendekorasi coffee table, maka tips satu ini sedikit berbeda tapi memilki konsep yang sama dengan tpis simetris, dimana sama – sama memiliki objek utama dan memiliki objek di sekitarnya yang tingginya bervariasi, perbedaannya sesuai namanya, tips kali ini menempatkan semua benda di sisi samping, kanan ataupun kiri. Hal ini dapat membuat sisi meja lainnya menjadi terasa luas dan dapat digunakan untunk hail lain. Tips ini mungkin kurang cocok untuk anda yang suka dengan hal yang simetris.
15. Terlihat baik dari segala sisi
Setelah anda selesai dalam mendekorasi coffee table ada satu hal yang penting untuk di perhatikan. Yaitu dekorasi anda harus terlihat baik dari segala sisi. Karena coffee table sering ditempatkan di tengah ruangan dan dapat terlihat dari segala sudut. Jika belum terlihat sempurna, mungkin anda harus melihat kembali dan mengevaluasi kekurangan yang ada.